Pengertian dari Bandwidth, HTMl 5, Plugin, RIA dan RSS

Bandwidth
Istilah yang menunjukan kapasitas media dalam membawa Informasi. Bandwidth dapat digunakan dalam banyak hal, misalnya telepon, jaringan kabel, Bus, Sinyal Frekuensi radio dan monitor. Bandwidth diukur dengan cycles per second atau hertz (Hz) yaitu perbedaan antara frekuensi terendah dan tertinggi yang dapat ditransmisikan. Tapi juga sering digunakan ukuran bit per second (bps)

HTML 5
Revisi mayor selanjutnya dari standar HTML yang saat ini masih dalam tahap pengembangan. Seperti para pendahulunya HTML 4.01 dan XHTML 1.1, HTML5 adalah standar untuk penataan dan penyajian konten di www. Standar baru yang tengah di godok ini akan menggabungkan fitur seperti pemutar video dan drag-and-drop yang sebelumnya tergantung pada plugin web browser pihak ketiga. 

Plugin
Aplikasi berukuran kecil yang di tanam ke dalam aplikasi lain yang lebih besar. Bertujuan untuk meningkatkan fungsionalitas aplikasi induknya. Contohnya adalah plugin yang di rancang intuk meningkatkan fungsionalitas web browser tertentu, agar mampu melakukan tugas tugas tambahan untuk memproses sebuah link dengan layanan dari sebuah website.

Ria
Rich Internet Application. Aplikasi Online (berbasis web) dengan fitur dan fungsionalitas yang sama atau minimal menyerupai aplikasi desktop biasa. Dalam konsep RIA Interface aplikasi dapat diakses pengguna melalui web browser, tetapi data data yang dikerjakan tetap tersimpan di server. 

RSS
Rich Site Summary (RSS 0.91), RDF Site Summary (RSS 0.9 And 1.0), Really Simple Syndication (RSS 2.0.0) Adalah keluarga format file XMLuntuk web Syndication yang digunakan oleh website berita dan blog RSS digunakan untuk menyediakan informasi singkat dari konten sebuah website atau blog beserta link yang merujuk kepada konten seutuhnya.

source  : kurikulum
Powered by Blogger.